Perubahan zaman selalu diiringi oleh perkembangan teknologi di setiap tahunnya. Jika masyarakat pada zaman-zaman terdahulu berada pada era analog atau era dimana segala sistemnya masih dilakukan secara manual atau menggunakan tenaga manusia, peralatan yang lebih sederhana dan juga kurang efisien, maka sekarang adalah era dimana teknologi jauh berkembang lebih pesat daripada sebelumnya yaitu era digital. Dengan kemajuan teknologi ini membuat segala sesuatu yang ingin dilakukan menjadi jauh lebih mudah. Contohnya jika kalian yang ingin mengetahui informasi mengenai ide bisnis online yang cocok untuk dilakukan di rumah.
Untuk bisa mendapatkan berbagai macam informasi seperti ide bisnis online, kita cukup melakukan pencarian mengenai topik terkait melalui internet. Menurut Sarwono dan Prihartono (2012: 2), internet merupakan jaringan global yang menghubungkan jaringan-jaringan lokal di seluruh dunia. Dengan jaringan-jaringan itulah kita bisa mendapatkan berbagai macam informasi dari ahlinya melalui laman website yang tersedia. Selain itu, kita juga bisa melakukan berbagai macam kegiatan melalui internet. Mulai dari melakukan hobi sampai melakukan transaksi seperti berbisnis secara online.
Berbagai kemudahan yang diberikan oleh teknologi membuat siapapun jadi semakin melekat erat dengan internet. Apapun yang ingin dilakukan selalu berkaitan dengannya. Salah satunya adalah kegiatan jual-beli yang saat ini bisa dilakukan hanya dalam hitungan detik saja. Itu pun bisa dilakukan di rumah masing-masing tanpa harus jauh-jauh lagi pergi ke toko. Apalagi semenjak masa pandemi Covid-19 berlangsung. Masa dimana hampir seluruh kegiatan sehari-hari dilakukan di rumah karena adanya pelarangan untuk beraktivitas di luar rumah. Mau tidak mau kegiatan masyarakat pun berpindah dari offline ke online.
Dilansir dari nasional.kontan.co.id, menurut laporan “Tinjauan Big Data Terhadap Dampak Covid-19 2020” yang disusun oleh Badan Pusat Statistik (BPS), pada bulan Maret 2020, penjualan online melonjak 320% dari total penjualan online awal tahun, lalu kembali naik pada bulan April 2020 menjadi 480%. Dengan data tersebut, sudah seharusnya bisa melihat peluang dan memanfaatkannya dengan membuka bisnis secara online untuk mendapatkan penghasilan tambahan selama masa pandemi ini berlangsung. Ada banyak berbagai macam ide bisnis online yang bisa kita coba di rumah. Namun tidak semua bisa dengan mudah dicoba dengan modal yang kecil. Oleh karena itu globalgoldsupplier.id akan memberikan 5 rekomendasi ide bisnis online untuk kalian!
Baca juga: Cara Memulai Bisnis Menurut Para Ahli Bagi Pemula!
5 Ide Bisnis Online dengan Modal yang Kecil
1. Jualan barang atau jasa di marketplace
Ide bisnis online yang pertama adalah dengan menjual barang atau jasa di marketplace atau e-commerce seperti Tokopedia, Lazada, Shopee, dan lain sebagainya. Mengapa ini bisa dimasukkan ke dalam kategori ide bisnis online dengan modal yang kecil? Alasanya adalah menjual barang secara online tidak memerlukan biaya lebih untuk keperluan sewa toko ataupun membuat toko, sebab kita bisa menyimpan produk-produk yang akan kita jual di rumah. Cukup dengan membuat akun melalui aplikasi terkait agar kita bisa membuka toko online yang diidamkan. Begitu pula dengan jasa. Cukup dengan bakat dan alat pendamping, lalu membuat akun di marketplace khusus penyedia layanan jasa seperti Fiverr, Upwork, 99Design, dan lain sebagainya.
2. Jasa desain grafis
Ide bisnis online yang kedua yaitu dilansir dari mediaindonesia.com, menurut data dari Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dan Badan Pusat Statistik (BPS) yang membahas mengenai Produk Domestik Bruto Sektor Ekraf 2017 menyebutkan jika Ekonomi Kreatif memberikan kontribusi sebesar 7,44% terhadap total perekonomian nasional dengan nominal sebesar Rp 989 triliun. Pertumbuhan terjadi pada 4 subsektor, salah satunya adalah Desain Komunikasi Visual (DKV) bertumbuh sebesar 8,14%. Pelaksana Deputi Pemasaran Badan Ekonomi Kreatif mengatakan jika kedepannya, keberadaan desain komunikasi visual/grafis dan desain produk akan menjadi penting dalam perkembangan industri kreatif.
Apa kalian tahu alasannya? alasannya adalah karena ada banyak pelaku usaha terkait branding, materi tampilan, desain katalog dan lain-lain. Oleh karena itu, bagi kalian yang memiliki keahlian dalam bidang desain grafis sangat bisa dijadikan peluang untuk menghasilkan uang melalui bakat ini. Promosikanlah hasil karya yang kalian punya melalui sosial media sebagai portofolio untuk meyakinkan para calon konsumen. Menggunakan platform terkait yang bisa menghubungkan kalian kepada konsumen juga bisa dilakukan. Setelah itu, ide bisnis online pun bisa dilakukan.
3. Dropshipper
Ide bisnis online yang ketiga adalah dengan menjadi seorang dropshipper, adalah seorang yang menggunakan sistem dropship dalam bisnisnya. Penggunaan sistem dropship memberikan keuntungan kepada pelaku usaha karena tidak perlu lagi menyimpan stok barang untuk dijual, kita hanya perlu membuat akun dan dijadikan sebagai toko online, kemudian menyediakan foto-foto produknya sebagai katalog untuk memasarkan produk yang dijual kepada calon konsumen, setelah itu kita cukup menunggu order dari konsumen dan memesannya ke toko yang membuka sistem dropship agar dikirimkan ke alamat si konsumen. Beda halnya dengan menjadi reseller yang harus membeli produk untuk stok terlebih dahulu. Mudah bukan ide bisnis online yang satu ini?
Baca juga: UMKM BIDANG KULINER MASUK SHOPEE? BISA DONG!
4. Jasa Pembuatan Website
Lagi-lagi berkaitan dengan jasa. Ide bisnis online yang cocok untuk anak rumahan adalah dengan membuka jasa pembuatan website. Jasa ini menjadi salah satu ide bisnis online yang bisa dicoba bagi kalian yang memiliki keahlian terkait HTML, CMS, pemrograman, dsb. Pada era digital seperti sekarang akan banyak dibutuhkan keahlian-keahlian terkait bidang IT. Hampir rata-rata dari para pelaku usaha yang akan membangun sebuah brand atau perusahaan membutuhkan website sebagai jembatan bagi perusahaan kepada calon konsumen untuk berbagi informasi mengenai produk atau jasa yang ditawarkan. Dengan kata lain, pembuatan website menjadi ide bisnis online yang bagus.
5. Content Writer
Ide bisnis online yang terakhir adalah menjadi seorang content writer. Pelaku usaha ataupun perusahaan memang membutuhkan website untuk berbagi informasi mengenai produk atau jasa mereka. Tapi tidak semerta-merta masalah sudah terselesaikan. Agar informasi tersebut benar-benar sampai kepada calon konsumen dan bisa untuk menjual produk, perusahaan membutuhkan konten dengan isi yang berkaitan. Sebagai seorang content writer, penting sekali untuk memahami bagaimana sistem SEO diberlakukan dalam setiap isi konten yang dibuat. Selain itu, bisnis ini hanya memerlukan modal utama berupa laptop atau smartphone dan juga jaringan internet saja. Ide bisnis online yang mudah!
Itulah kelima ide bisnis online yang cocok untuk anak rumahan. Dengan modal yang mudah didapatkan, peluang bisnis bisa langsung kalian dapatkan. Kalian bisa memilih diantara kelima ide bisnis online tersebut sesuai dengan apa yang kalian bisa. Mau itu menjual barang atau produk sendiri, menjual produk orang lain, membuat pelayanan jasa, dan lain sebagainya. Asalkan itu bisa ditangani dan mampu membuat kalian mendapatkan penghasilan tambahan, cocoklah ide bisnis online ini!